MEDAN, JWO- Dari Rp 60 miliar dana bantuan sosial (Bansos) yang dialokasikan di APBD Kota Medan TA 2018, sekitar Rp27 miliar di semester I akan segera dicairkan untuk jasa pelayanan bagi warga Kota Medan. Lambatnya pendistribusian dana dimaksud disebabkan kurang lengkapnya data administrasi penerima, Senin (10/9/2018).
Demikian disampaikan Kabag Sosial dan Pendidikan Pemko Medan, Ahmad Raja Nasution di hadapan dewan Komisi B DPRD Medan saat rapat dengar pendapat (RDP). Rapat dipimpin Ketua Komisi B Rajudin Sagala didampingi Wakil Ketua Komisi Edward Hutabarat. Selain Ahmad Raja, turut didampingi beberapa stafnya.
Menyikapi penjelasan Ahmad Raja Nasution, Ketua Komisi B Rajudin Sagala didampingi Edward mendesak bagian Sosial Pemko Medan melakukan percepatan pencairan. “Kita prihatin tenaga pelayan seperti imam mesjid, guru magrib mengaji, guru sekolah minggu dan jasa lainnya hingga September ini belum mendapat honor. Kita harapkan bagian sosial menjemput bola perbaikan kelengkapan data penerima,” ujar Rajudin.
Ditambahkan Rajudin, jika ada data yang tidak valid seharus nya segera dikonfirmasi ke Lurah atau Kepling. “Kalau masih ada data yang kurang lengkap sebaiknya segera diganti. Jangan gara gara satu atau dua orang semua menjadi korban,” terang politisi PKS itu seraya mengaku akan terus mengupayakan upaya percepatan pencairan demi kebutuhan warga.
Sedangkan Wakil Ketua Komisi B DPRD Medan Edward Hutabarat mendorong supaya disegerakan pencairan honor. Bagi pihak yang tidak dapat melengkapi berkas sebaiknya diganti saja. “Jangan sampai terjadi Silpa karena ulah seseorang. Ganti saja data yg kurang lengkap, karena masih banyak yang belum kebagian,” urai Edward politisi PDI P itu.
Masih dalam penjelasan Kabag Sosial dan Pendidikan Pemko Medan, Ahmad Raja Nasution, adapun kendala proses pencairan secara umum dikarenakan masalah no rekening penerima, no kontak, data yang berbeda dan lainnya. Saat ini pihaknya sedang merampungkan data pelengkapan berkas.
“Banyak persyaratan yang belum dilengkapi penerima jasa pelayan. Saat ini kita masih menunggu kelengkapan berkas. Memang jika sampai akhir bulan September ini tidak bisa dilengkapi akan kita tinggal. Sehingga, paling lambat pada pertengahan Oktober sudah dapat cair keseluruhan,” jelas Ahmad Raja didampingi stafnya Tom.
Ditambahkan Ahmad Raja, untuk TA 2018, Pemko Medan telah mengalokasikan dana bantuan sosial sebesar Rp60 miliar. Adapun jumlah penerima bantuan jasa pelayanan tersebut sekitar 18.242 orang di seluruh kota Medan.(Riz)
JURU WARTA ONLINE
Dirlantas Polda Sumut Tinjau Langsung Lokasi Longsor di Desa Tiang Layar Pancur Batu
SUMUT, JWO- Direktur Lalu Lintas Polda Sumut Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda melakukan peninjauan langsung lokasi longsor yang berada di ...

JURU WARTA ONLINE's Admin
We are.., This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Popular
-
JWO| Tebingtinggi Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Tebingtinggi, Drs H Pardamean Siregar tidak menyangkal, saat ditanya soal rekom ijin s...
-
Simalungun Sumut - Sesui surat LPA Kabupaten Simalungun yang ditujukan pada DPP Partai Nasdem dengan nomor 55/B/DPC/LPA-Simal/V/2019,yan...
-
1. Pendahuluan Load cell adalah alat yang mengeluarkan signal listrik proporsional dengan gaya / beban yang diterimanya. Load cell banyak d...
-
JWO,- Siantar Sumut - Pemberatasan Judi Togel (Toto Gelap), sepertinya sangat sulit di berantas oleh Pihak Kepolisian khususnya Polres Ko...
-
Juruwarta,- Tebingtinggi Kami Anak Tebing Tinggi (KATT) menggelar Acara Talk Show dengan tajuk Cakap-Cakap Kedai Kopi " Ganti Narko...

Labels
Budaya
BUMN/BUMD
DAERAH
Deli Serdang 3
DPRD Medan
DPRD Tebing Tinggi
EKONOMI
headline
hukum
INTERNASIONAL
kabupaten tapanuli utara
KESEHATAN
kota pematangsiantar
KRIMINAL
kuliner
label 1
labuhan batu
Medan
NASIONAL
OLAHRAGA
Pemko Medan
PENDIDIKAN
perspektif
PIKIRAN RAKYAT
Politik
POLITIK & HUKUM
Religi
Serba-Serbi
sergai
simalungun
sipispis
tebing tinggi
tebingtinggi
TEKNOLOGI
UMUM
WISATA

Tidak ada komentar: